Gosip-Gosip Miring dari Ruang Ganti, Masalah Terbesar MU!
Gosip-Gosip Miring dari Ruang Ganti, Masalah Terbesar MU! - Kekalahan Manchester United dari Manchester City beberapa hari lalu menyoroti beberapa masalah Setan Merah. Skuad MU tampak tidak cukup bagus untuk bersaing di papan atas.
Minggu (6/3/2022), MU dihajar Man City dengan skor telak 1-4 di Etihad Stadium. Kekalahan ini mengancam harapan MU untuk finis di empat besar musim ini.
Baca Juga : Dua Tuntutan Abramovich Buat Calon Pemilik Baru Chelsea, Apa itu?
Tidak hanya itu, hasil buruk tersebut juga mengekspos masalah Setan Merah. Skuad MU tampak terpecah belah, tidak padu, dan tidak ada semangat tim di lapangan.
Di babak kedua, MU jelas sudah kehilangan minat bermain. Mereka membiarkan Man City menang dengan terlalu mudah.
Semangat dan isu negatif
Menurut Gary Neville, masalah MU saat ini ada di persoalan mentalitas dan semangat untuk menang. Mereka tahu kalah kualitas dari Man City, tapi bukan berarti harus menyerah sebelum bertanding.
"Yang kita saksikan di akhir pertandingan ini adalah Man Utd yang tidak bersemangat. Itulah kekhawatiran terbesarnya, sebab pemain-pemain top itu perlu mengembalikan semangat mereka," kata Neville di Sky Sports.
"Ada rumor soal Cristiano Ronaldo sebelum pertandingan. Apa yang terjadi dengan dia? Rangnick berkata ada masalah cedera pinggul, tetapi beredar kabar di media sosial bahwa tidak ada masalah dengan dia."
Isu-isu negatif
Bahkan, setelah kekalahan kemarin, posisi MU semakin sulit karena isu-isu miring yang terus berlanjut. Selalu ada gosip perpecahan di ruang ganti dan selalu ada isu-isu negatif yang bocor.
"Ada pula rumor bahwa Edinson Cavani tidak mau bermain meski dia fit. Sekali lagi, ini tidak bagus," sambung Neville.
"Semua kabar miring itu muncul dari ruang ganti dan kita tidak yakin apa yang benar dan yang tidak. Varane dan Shaw juga tidak terlihat dalam tim hari ini."
"Semua hal itu semakin menegaskan bahwa ada yang tidak benar di ruang ganti. Bukti terkuat yang bisa Anda dapatkan adalah ketika ada yang tidak benar dalam respons mereka setelah tertinggal 1-3 di derbi," tandasnya.