Erik Ten Hag: Cristiano Ronaldo Tidak Dijual, Titik!
Erik Ten Hag: Cristiano Ronaldo Tidak Dijual, Titik! - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag buka suara terkait spekulasi masa depan Cristiano Ronaldo. Ia memastikan penyerang gaek itu tidak akan dijual di musim panas ini.
Sudah dua minggu terakhir ramai beredar bahwa Cristiano Ronaldo ingin pergi dari Manchester United. Sang penyerang dilaporkan tidak puas dengan pergerakan MU di bursa transfer sehingga ia ingin cabut dari Old Trafford di musim panas ini.
Sejauh ini sudah ada beberapa klub yang tertarik memboyong Ronaldo. Ada Chelsea, Bayern Munchen dan PSG yang digosipkan tertarik pada kapten Timnas Portugal tersebut.
Ketika dikonfirmasi mengenai rumor itu, begini jawaban Ten Hag. "Tidak, Cristiano tidak akan pergi [di musim panas ini]," buka Ten Hag kepada Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Dilepas
Ten Hag menegaskan bahwa Ronaldo masuk dalam rencananya di musim 2022/23. Jadi ia tidak berencana menjual sang penyerang di musim panas ini.
"Kami merencanakan musim depna dengan Cristiano Ronaldo di dalam tim kami. Itulah mengapa saya tidak sabar bekerja dengannya,"
Baca Juga : Resmi, Juventus Pulangkan Paul Pogba
"Saya sudah membaca rumor-rumor yang beredar mengenainya. Namun saya hanya bisa bilang bahwa Cristiano tidak dijual, dan ia masuk rencana kami dan kami ingin meraih kesuksesan bersama,"
Sudah Bicara
Ten Hag juga menyebut bahwa ia sudah berbicara dengan Ronaldo. Ia menyebut sang penyerang menunjukkan sinyal positif untuk bertahan.
"Saya sudah bicara dengan Ronaldo sebelum rumor ini merebak. Saya berbicara dengannya dan kami memiliki percakapan yang bagus pada saat itu,"
"Apa yang kami bicarakan itu adalah rahasia saya dan Cristiano. Yang bisa saya pastikan adalah kami menjalani pembicaraan yang bagus dengannya," ujarnya.
Absen Pra Musim
Ronaldo seharusnya sejak pekan lalu kembali ke Manchester United. Namun ia izin tidak ikut kegiatan pra musim Setan Merah.
Ia dilaporkan ada masalah keluarga yang harus diurus, jadi belum bisa ikut tur MU kali ini.