Piala Dunia 2022: Gregg Berhalter Puji Mentalitas Timnas Amerika Serikat Saat Kalahkan Iran - Timnas Amerika Serikat meraih kemenangan penting atas Iran dengan skor tipis 1-0 pada matchday ketiga Grup B Piala Dunia 2022, Rabu (30/11/2022) dini hari WIB. Gol tunggal dari Christian Pulisic di menit 38 memastikan kemenangan The Yanks di Al Thumama Stadium.
Pelatih timnas Amerika, Gregg Berhalter mengapresiasi mentalitas yang dimiliki oleh anak asuhnya yang sanggup ditunjukkan dengan baik. Menurutnya, bermain di laga krusial seperti ini Tyler Adams dan kolega tidaklah mudah. Sehingga faktor mental menjadi penentu di laga tersebut.
"Di babak pertama, kami menunjukkan apa yang bisa kami lakukan dalam hal sepak bola, babak kedua menunjukkan apa yang kami tahu bagaimana melakukannya. Anak-anak tunjukkan mentalnya dan memberikan segalanya," ujar Gregg Berhalter seperti dilansir dari laman L'Equipe.
Berkat hasil ini, timnas Amerika Serikat berhak lolos ke babak 16 besar dengan status runner up Grup B mendampingi Inggris sebagai juara grup. The Yanks memperoleh lima poin dengan catatan satu kali menang dan dua kali imbang.
Simak komentar lanjutan Gregg Berhalter di bawah ini.
Prediksi Bola Malam Ini
Prediksi Bola Hari Ini
Soal Kondisi Christian PulisicChristian Pulisic tampil cemerlang di laga kali ini berkat permainannya yang mampu merepotkan lini pertahanan Iran. Selain itu, pemain berusia 24 tahun juga menjadi penentu kemenangan The Yanks lewat gol yang ia cetak di menit 38.
Sayangnya, pemain Chelsea tersebut hanya mampu bermain selama satu babak dan kemudian ia diganti di awal babak kedua oleh Brenden Aaronson. Mengenai hal tersebut, Gregg Berhalter akan meninjaunya terlebih dahulu kondisi Pulisic.
"Saya tidak punya apa-apa selain hal-hal baik untuk dikatakan tentang Christian. Cedera baru ini membuat stres. Rambut di kepala saya bahkan lebih sedikit sekarang."
"Tapi kami akan menghadapinya dan bersiap untuk pertarungan melawan Belanda," tutup Berhalter.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Sahabat303