Lagi, Casemiro Digoda Klub Tajir Arab Saudi
Lagi, Casemiro Digoda Klub Tajir Arab Saudi - Manchester United berpotensi kehilangan Casemiro di musim dingin nanti. Gelandang asal Brasil itu dikabarkan kembali dikejar oleh beberapa klub tajir asal Arab Saudi.
Casemiro baru memasuki musim keduanya di Manchester United. Di musim perdananya, sang gelandang tampil dengan sangat ciamik dan jadi pemain terbaik MU di musim lalu.
Di musim ini, Casemiro minim berkontribusi untuk MU. Pasalnya ia kerap mengalami cedera sehingga ia lebih banyak menghabiskan waktunya di ruang ganti Setan Merah.
Marca melaporkan bahwa ada kans yang cukup besar bagi Casemiro berpindah klub di musim dingin nanti. Ada tawaran besar masuk dari klub Arab Saudi untuk jasa sang gelandang.
Diminati Dua Klub Tajir Arab
Menurut laporan tersebut, dua klub Saudi Pro League yang berminat pada jasa Casemiro adalah Al-Hilal dan Al-Nassr.
Dua tim papan atas Liga Arab Saudi itu benar-benar meminati jasa Casemiro. Mereka percaya gelandang 31 tahun itu bisa memberikan dimensi yang baru di lini tengah mereka.
Itulah mengapa kedua tim dikabarkan memberikan penawaran besar kepada sang gelandang agar ia mau pindah ke Arab Saudi.
Siap Dilepas
Menurut laporan yang sama, Manchester United tidak keberatan untuk berpisah dengan Casemiro di musim dingin nanti.
Mereka menilai performa sang gelandang mulai menurun. Sehingga ia berpotensi hanya jadi beban bagi skuat Setan Merah.
Namun MU hanya mau melepas Casemiro jika ada tawaran yang bagus. Jika tawaran yang masuk tergolong rendah, maka MU lebih memilih untuk mempertahankan sang gelandang.
Segera Comeback
Casemiro sendiri saat ini lagi absen membela Manchester United karena ia menglaami cedera.
Namun kabar terbaru menyebut sang gelandang bisa kembali memperkuat Setan Merah di akhir pekan nanti.