Seperti yang sudah diketahui, Juventus saat ini memasuki era baru. Mereka saat ini menatap masa depan bersama dengan Thiago Motta sebagai pelatih baru mereka.
Motta sendiri dikabarkan ingin melakukan beberapa penyesuaian dalam timnya. Sehingga ia butuh beberapa pemain baru di dalam timnya.
Baru-baru ini, Motta sukses mendapatkan rekrutan perdananya sebagai pelatih Juventus. Ia sukses mengamankan jasa Douglas Luiz dari Aston Villa.
Melalui laman resmi mereka, Juventus mengumumkan bahwa gelandang asal Brasil itu resmi menjadi pemain baru mereka.
"Sudah resmi! Douglas Luiz kini sudah menjadi pemain Juventus," tulis pernyataan resmi Si Nyonya Tua.
"Pemain Timnas Brasil itu telah menandatangani kontrak berdurasi lima tahun bersama Bianconeri hingga 30 Juni 2029 mendatang."
Mahar Transfer
Secara terpisah, pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano membeberkan detail transfer Luiz ke Juventus.
Si Nyonya Tua dikabarkan harus membayar sekitar 50 juta Euro ke Aston Villa untuk transfer sang gelandang. Namun Juventus juga melepas dua pemain mereka ke Aston Villa.
Mereka melepas Samuel Iling Jr dan Enzo Barrenechea ke The Villans, di mana transfer kedua pemain ini dilaporkan mencapai angka 22 juta Euro.
Fokus Copa America
Douglas Luiz sendiri saat ini masih belum bisa mengunjungi Turin untuk mengesahkan kepindahannya. Karena ia masih sibuk untuk membela negaranya.
Ia saat ini sedang membela Timnas Brasil di ajang Copa America 2024, di mana Selecao dipastikan lolos ke babak 16 besar.